27 April 2014

Sulit Pesan Tiket Kereta Lebaran Juli 2014

Pemesanan tiket kereta api untuk mudik idul fitri (lebaran) 28-29 juli 2014 sudah mulai kesulitan, hal ini dipastikan karena banyaknya pengguna yang lebih memilih kereta api untuk mudik lebaran karena lebih efektif dengan harapan tanpa terkena hambatan macet dan sebagainya. Lain lagi jika terdapat kereta api yang rusak atau mogok saat melayani pemudik untuk berlebaran di kampung halamannya. Begitu pula pemudik yang akan menggunakan jasa pelayanan transportasi udara (pesawat terbang) sudah mengalami kesulitan pemesanan tiket untuk persiapan mudik lebaran, maka oleh sebab itu tidak heran jika harga tiket melonjak tinggi bahkan hingga 3x lipat dari harga normal. Belum lagi ada tambahan harga tuslah seperti pada kegiatan mudik lebaran sebelumnya yang menaikkan harga jasa pelayanan transportasi mudik ini.

Seharusnya pihak pengelola jasa pelayanan transportasi mudik lebaran lebih siap lagi dari sekarang dengan mempersiapkan alat angkutan yang lebih banyak dan lebih baik agar tidak terjadi kecelakaan pada saat mudik lebaran. Bukannya berbahagia pada saat lebaran malah berkumpul di rumah sakit sehingga mengurangi nilai berkumpul bersama keluarga pada saat idul fitri. Tentu saja hal ini sangat tidak diinginkan oleh semua orang, karena maksud dari mudik lebaran adalah berkumpul dengan kerabat dekat dengan penuh suka cita. Para pemudik agar memperhatikan persiapan acara mudik lebaran dengan seksama dan lebih baik lagi, usahakan tidak untuk menggunakan kendaraan bermotor untuk kegiatan mudik lebaran karena lebih berbahaya saat berkendara dalam jarak jauh dengan kondisi barang bawaan yang melebihi muatan motor.

Memang mudik lebaran dengan menggunakan motor sangat ekonomis dan efisien, karena bisa berhenti untuk istirahat dimana saja semaunya dan lebih hemat mengeluarkan biaya perjalanan mudik. Dengan muatan maksimal 2 orang memang lebih layak jika akan melakukan perjalanan mudik lebaran kali ini menggunakan motor, jangan sampai membawa anak apalagi sampai melebihi muatan dan mengganggu kenyamanan berkendara saat mudik lebaran nanti. Ingat bahwa tujuan dari mudik lebaran adalah bertemu dengan keluarga di kampung halaman dengan kondisi yang sehat walafiat dan dalam keadaan suka cita. Jadi pastikan beri keamanan selama perjalanan mudik lebaran untuk keluarga, lebih baik naik angkutan umum karena lebih santai dan bisa istirahat selama perjalanan mudik lebaran. Pilihlah dan sesuaikan angkutan umum yang akan digunakan, jika akan menggunakan bus antar kota bisa saja berangkat sesuai yang diinginkan walaupun secara mendadak. Tapi jangan harap jika akan menggunakan angkutan mudik lebaran juli 2014 dengan kereta api dan pesawat terbang, karena harus melakukan pemesanan tiket terlebih dahulu dan membutuhkan kesabaran untuk mendapatkan tiket mudik lebaran.

Jangan salah harga tiket mudik lebaran akan lebih mahal dari biasanya jika melakukan pemesanan secara mendadak, maka pesanlah dari jauh hari seperti mulai dari saat ini. Bagi yang akan menggunakan jasa kereta api untuk mudik lebaran kali ini, bisa lakukan pemesanan secara online di internet, datang ke indomaret untuk melakukan pemesanan atau bisa telpon ke nomor 121 untuk melakukan pemesanan. Bagi yang akan menggunakan jasa angkutan pesawat terbang untuk mudik lebaran kali ini, pastikan sudah melakukan pemesanan tiket dari sekarang, pilihlah pesawat yang tidak sering bermasalah dalam melayani penumpang selama ini. Pastikan persiapan yang matang untuk acara mudik lebaran juli 2014 kali ini agar tidak sampai ketinggalan kereta atau pesawat terbang untuk mudik lebaran. Pastikan 1 jam sebelum keberangkatan sudah berada di lokasi stasiun kereta api atau bandara pesawat terbang, perhatikan keluarga agar tidak ada yang terpisah. Jangan terlalu banyak barang bawaan karena akan merepotkan perjalanan mudik lebaran, cukupkan kebutuhan saat berlebaran di kampung halaman dengan baik dan bijak agar tidak kekurangan kebutuhan saat di kampung halaman. Selamat mudik, mohon maaf lahir dan bathin. Semoga selamat sampai tujuan dan bersuka cita bersama keluarga dan sanak saudara di kampung halaman. #mudik #lebaran

Related Posts

Copyright © 2009 - 2015 | Penyabar